LHOKSEUMAWE | ACEH INFO – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Lhokseumawe, bersama Badan Narkotika Nasional (BNN), memusnahkan narkotika jenis sabu seberat 23,8 kilogram. Pemusnahan itu dilakukan di Mako Lanal setempat.
Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal I), Laksamana Pertama TNI, Johanes Djanarko Wibowo mengatakan, narkoba jenis sabu itu merupakan hasil temuan TNI AL di Desa Lhok Puuk, kecamatan Seneuddon, Aceh Utara.
“Pemusnahan itu dilakukan dengan cara diblender, kemudian dicampurkan dengan Bahan Bakar Minyak jenis Pertalite,” ujar Johanes, Kamis, 15 September 2022.
Johanes menambahkan, narkoba jenis sabu itu ditemukan setelah mendapatkan informasi dari intelijen, yaitu adanya penyeludupan melalui jalur pantai Seuneudon, Aceh Utara. Sehingga sejumlah personel TNI AL mendatangi lokasi itu melalui pelabuhan Krueng Geukuh, Aceh Utara.
Sabu tersebut dibungkus dalam kemasan teh cina dan telah dikemas sebanyak 22 bungkus dan apabila dikalkulasi dengan harga, maka mencapai Rp 700 per bungkus dan apabila ditotalkan sebanyak 22 bungkus itu, maka harganya mencapai Rp 16,7 miliar.
“Penemuan sabu-sabu melalui jalur laut merupakan arahan dan intrukksi langsung dari Kasal Laksamana TNI AL Yudo Margono dan Panglima Koarmada I, ini merupakan sebagai bentuk keseriusan TNI AL dalam menegakkan hukum di laut,” tutur Johanes.
EDITOR: M. AGAM KHALILULLAH