25.4 C
Banda Aceh
spot_img

TERKINI

Setelah ke Gerindra Balon Bupati Aceh Timur Firman Dandy Juga Mendaftar ke Demokrat

BANDA ACEH | ACEH INFO – Bakan Calon (Balon) Bupati Aceh Timur Dr Firman Dandy, SE, M.Si mendaftar ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Aceh, Jumat sore, 17 Mei 2024 di Kantor DPD Demokrat Aceh, Banda Aceh.

Kedatangan Firman Dandy bersama timnya dari Kabupaten Aceh Timur tersebut diterima anggota Tim Penjaringan Kepala Daerah Partai DPD Demokrat Aceh, Iqbal Farabi bersama beberapa pengurus DPD Demokrat Aceh.

Iqbal Farabi menjelaskan, setelah pemilihan legislatif dan pemilihan presiden beberapa waktu lalu usai, DPD Demokrat Aceh membentuk tim penjaringan kontestasi calon kepala daerah. Tim yang berjumlah 9 orang tersebut diketuai oleh mantan Ketua DPRK Banda Aceh Arif Fadillah.

“Tim 9 ini ditugaskan melakukan proses penjaringan calon kepala daerah usungan maupun dukungan yang maju lewat Partai Demokrat. Demokrat Aceh membuka kesempatan pada putra putri terbaik Aceh yang berkeinginan maju Pilkada dengan ketentuan persyaratan serta kriteria sesuai semangat platform Partai Demokrat,” jelas Iqbal Farabi.

Baca Juga: Balon Bupati Aceh Timur Dr Firman Dandy Paparkan Visi Misi di DPD Gerindra Aceh

Iqbal Farabi menambahkan, Tim 9 akan menjaring dan menyeleksi bakan calon kepala daerah untuk kemudian dikirim ke DPP Demokrat. Setelah ada keputusan dari DPP maka calon yang akan diusung akan dipanggil.

Sementara itu Firman Dandy menjelaskan, kedatangannya untuk mendaftar di DPD Demokrat Aceh untuk bersilaturrahmi dan menyerahkan berkas pendaftaran sekaligus mengharapkan dukungan sebagai bakal calon bupati Aceh Timur, setelah lama membangunan komunikasi dengan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Aceh Timur.

“Proses ini sudah kami tempuh sejak 10 bulan lalu, baik dengan Demokrat, PPP, NasDem maupun dengan Gerindra. Ada dua partai lagi yang sedang kami lakukan pendekatan. Kami terus membangun komunikasi dengan berbagai partai, baik lokal maupun nasional,” jelas Firman Dandy.

Baca Juga: DPW Nasdem Aceh Usulkan 136 Balon Kepala Daerah ke DPD

Sementara terkait tahapan selanjutnya di Demokrat, baik penyampaian visi dan misi maupun fit and proper test, serta hal-hal lainnya, Firman Dandy mengatakan akan ikut mekanisme dan aturan yang belaku di Demokrat.

Pada hari yang sama, sebelum mendaftar ke DPD Demokrat Aceh, Firman Dandy juga mengembalikan berkas dan menyampaikan visi misi di Kantor DPD Gerindra Aceh, di sana ia diterima oleh Sekretaris DPD Gerindra Aceh Drs. H Abdurrahman Ahmad bersama Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah Partai Gerinda pada Pilkada 2024 Nasrul Sufi, Sekretaris Tim penjaringan Mahfudz Y Loethan, serta sejumlah pengurus DPD Gerinda Aceh lainnya.[]

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS