BANDA ACEH | ACEH INFO – Sebanyak 13 nelayan asal Aceh Timur tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, sekitar pukul 07.00 WIB, sebelumnya ke 13 nelayan itu ditangkap oleh otoritas Pemerintah Thailand pada tanggal 28 Januari 2022 lalu.
Kepala Badan Penghubung Pemerintah Aceh (BPPA), Akkar Arafat mengatakan, nelayan tersebut merupakan awak Kapal Motor (KM) Sinar Makmur 05 dengan 14 Anak Buah Kapal (ABK) dan KM Bahagia 02 dengan lima ABK.
“Sebelum dipulangkan ke Aceh, mereka terlebih dulu diinapkan di Rumah Singgah Mess Aceh Cipinang, Jakarta Timur yang difasilitasi oleh BPPA,” ujar Akkar Arafat, Kamis, 22 September 2022.
Akkar Arafat menambahkan, maka pada Jumat, 23 September 2022, tiga belas nelayan tersebut dipulangkan ke Aceh, dengan menggunakan pesawat dan ditanggung oleh Dinas Sosial Aceh untuk persoalan tiket.
Nelayan asal Aceh Timur itu ditangkap karena melewati batas wilayah saat berada di perairan Andaman. Saat ditangkap ada 19 orang, namun enam diantaranya telah lebih duluan dibebaskan bahkan ada yang masih di bawah umur.
“Untuk 13 nelayan ini, difasilitasi pemulangan oleh Konsulat Republik Indonesia (KRI) Songkla dari Thailand, setelah dinyatakan bebas pada 9 Agustus 2022 lalu, usai menjalani hukuman pengganti denda,” tutur Akkar.
Dirinya juga berterimakasih kepada KRI Songkhla, Direktorat Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri, BP2MI serta sejumlah pihak yang membantu pemulangan para nelayan Aceh.
“Kami berterimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat,” kata Akkar.
EDITOR: M. AGAM KHALILULLAH