26.3 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Peran BPSDM Aceh dalam Melahirkan SDM Unggul di Aceh

BANDA ACEH | ACEH INFO – Di tengah perkembangan global yang begitu cepat, peran Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Aceh dalam melahirkan sumber Daya Manusia (SDM) Aceh yang unggul serta memiliki daya saing yang tinggi cukup krusial.

Khususnya memastikan kemampuan dan kesiapan putra-putri Aceh sebagai calon pemimpin serta penggerak perekonomian Aceh di masa yang akan datang.

Beragam terobosan dan inovasi pun diluncurkan oleh Pemerintah Aceh melalui BPSDM Aceh dalam rangka mencapai tujuan tersebut.

Diantaranya adalah memberikan beasiswa kepada putra-putri Aceh untuk menimba ilmu di berbagai perguruan tinggi terbaik, baik di dalam negeri maupun luar negeri. Para penerima manfaat beasiswa pun tidak terbatas hanya kepada aparatur sipil negara (ASN).

Akan tetapi juga diberikan kepada masyarakat Aceh secara umum. Di samping memastikan penyerapan penerima manfaat beasiswa berlangsung dengan baik, BPSDM Aceh melihat pentingnya penyediaan beasiswa yang sesuai dengan potensi industri dan peluang kerja di masa depan.

Oleh sebab itu, beasiswa pada sektor pendidikan vokasi dengan jurusan terapan kini menjadi prioritas. Selain untuk menjawab kebutuhan dunia kerja, pemberian beasiswa vokasi bagi putra-putri Aceh akan memudahkan mereka untuk fokus pada suatu bidang pekerjaan yang diminati.

Melalui program beasiswa Aceh Carong, BPSDM Aceh telah mengirim ratusan putra-putri Aceh ke berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Mereka merupakan anak-anak Aceh yang berasal dari keluarga kurang mampu maupun korban konflik.

Kepala BPSDM Aceh, Syaridin, menyebutkan bahwa BPSDM Aceh mempunyai komitmen serius dalam membangun SDM Aceh yang handal. Anak-anak Aceh harus menjadi motor penggerak dalam membangun Aceh di masa yang akan datang.

Karena itu, mereka dikirim ke berbagai perguruan tinggi untuk menyerap ilmu dan pengalaman yang nantinya akan dibawa pulang ke Aceh.

“BSPDM Aceh sedang memberikan beasiswa terhadap ribuan mahasiswa Aceh yang sedang menempuh pendidikan di berbagai perguruan tinggi dalam negeri maupun di luar negeri. Mereka semua yang sedang menuntut ilmu dibiayai oleh Pemerintah Aceh,” ujar Syaridin.

Saat ini putra-putri Aceh sedang menuntut ilmu di berbagai jurusan yang dibutuhkan dunia kerja, seperti jurusan perminyakan dan gas, pertambangan, pariwisata, manufaktur, pelayaran, dan kesehatan.

Selain itu, program beasiswa Aceh Carong telah menjadi sarana bagi anak-anak Aceh untuk mewujudkan mimpi besar mereka. Pengalaman yang tidak pernah terfikirkan oleh mereka di masa kecil, bisa direalisasikan melalui program beasiswa BPSDM Aceh.

Kelak, tentu mereka diharapkan bisa menjadi ujung tombak pembangunan Aceh yang lebih makmur dan sejahtera.[]

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS