BANDA ACEH | ACEH INFO – Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Agama Islam (HMP PAI) UIN Ar-Raniry Periode 2022 menggelar pelantikan pengurus di Aula FTK Tarbiyah B UIN Ar Raniry, Banda Aceh, Rabu, 2 Februari 2022. Pelantikan tersebut langsung dihadiri Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar Raniry, Muslim Razali.
“Prodi PAI ialah Prodi yang sangat berkesan dan satu-satunya Prodi yang memiliki mahasiswa terbanyak di kampus UIN Ar-Raniry ini sekaligus terakreditasi A. Inilah yang harus dicontoh oleh prodi-prodi lainnya,” ujar Dekan Muslim.
Dalam sambutannya, Muslim juga berpesan agar HMP-PAI semakin kompak dalam kepengurusannya dan dalam mencapai tujuan bersama yang telah ditetapkan.
Turut Hadir dalam Pelantikan Pengurus HMP-PAI Periode 2022, Wakil Dekan 3 Fakultas Tarbiyah & Keguruan, Syahminan.
“Saya berharap HMP-PAI selalu menjadi contoh bagi HMP lain di lingkungan Tarbiyah, dalam pelaksanaan berbagai program kerja,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Khairurrizqi mengatakan pengurus HMP PAI Periode 2022 terdiri dari 52 orang. Dalam kepengurusan kali ini, Muarif Aulia menjabat sebagai Ketua Umum dan Hafizhuddin Islamy selaku Wakil Ketua HMP-PAI.
Selanjutnya Muhammad Rizki Saputra selaku Sekretaris Umum HMP-PAI dan Maula Junita selaku Bendahara Umum.
“Alhamdulillah pelantikan kali ini berjalan lancar, dan dihadiri langsung oleh para petinggi fakultas dan juga Prodi Pendidikan Agama Islam,” ujarnya.
Kepengurusan HMP-PAI Periode 2022 secara resmi dilantik oleh Ketua SEMA dan DEMA Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Kegiatan pelantikan juga diakhiri dengan serah terima jabatan antara ketua umum demisioner dengan ketua umum definitif.
Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Prodi PAI, Marzuki. Dia berharap akan ada bibit-bibit unggulan dalam civitas akademika dengan terpilihnya Pengurus HMP-PAI Periode 2022 ini.
Sementara Ketua Umum HMP-PAI, Muarif Aulia menyebutkan organisasi mereka menjadi himpunan pertama yang melaksanakan pelantikan pada awal 2022. “Perlunya dilaksanakan pelantikan dengan segera dikarenakan ada banyak tugas dan program kerja yang harus dituntaskan demi kesejahteraan seluruh mahasiswa Prodi Pendidikan Agama Islam,” katanya.[]