LHOKSEUMAWE | ACEH INFO – Dinas Peternakan Provinsi Aceh mengirimkan vitamin, obat-obatan dan alat pelindung diri (APD) ke seluruh kabupaten dan kota untuk menangani Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
Plt. Kepala Dinas Peternakan Aceh, Zalsufran mengatakan, bantuan yang dikirimkan tersebut merupakan bantuan bersumber dari Kementerian Pertanian (Kementan) RI yang tiba di Aceh pada 18 Juni 2022.
“Obat-obatan antibiotik, analgesik dan desinfektan dikirim ke kabupaten/kota yang mengalami PMK,” ujar Zalsufran, Senin, 20 Juni 2022.
Zalsufran menambahkan terdapat beberapa daerah yang dinyatakan positif PMK, yaitu Aceh Tamiang, Aceh Barat Daya, Aceh Timur, Kota Langsa, Lhokseumawe, Aceh Utara, dan Aceh Barat.
Bagi seluruh masyarakat di daerah tersebut diimbau untuk tidak panik dengan adanya penyakit tersebut. Apalagi menurutnya PMK bisa disembuhkan dengan cara pemberian obat-obatan, vitamin dan pembersihan kandang secara berkala.
“Masyarakat tidak perlu panik berlebihan,” tutur Zalsufran.
Tambahnya, virus tersebut hanya menjangkit dan menular pada hewan ternak seperti sapi, kerbau dan kambing. Beberapa ciri hewan ternak yang terinfeksi penyakit PMK adalah terjadi pembengkakan kelenjar, terutama di daerah rahang bawah, dan terjadi hipersalivasi.
“Selain itu, terdapat luka di sekitar mulut, moncong, gusi, kuku, hingga ambing atau payudara serta pada kuku, yang mengakibatkan kuku ternak terlepas,” katanya.[]