26.3 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Pemerintah Pusat Diminta Cari Solusi Kongkrit Soal Rohingya di Aceh

LANGSA | ACEHINFO – Senator DPD RI asal Aceh, HM Fadhil Rahmi Lc MAg, atau akrab disapa Syech Fadhil, meminta Pemerintah Pusat di Jakarta mencari solusi kongkrit terkait kedatangan para pengungsi Rohingya di Aceh.

Pasalnya, kata dia, hampir ribuan Rohingya terus berdatangan ke Aceh selama sebulan terakhir. Sementara di sisi lain, banjir bandang akibat curah hujan tinggi juga melanda berbagai kabupaten kota di Aceh.

“Jangan sampai ini persoalan ini kemudian menjadi tanggungjawab pemerintah daerah di Aceh. Pasalnya, Pemkab dan Pemprov di Aceh sendiri sedang fokus menangani persoalan banjir bandang yang melanda di beberapa daerah. Begitu juga masalah lain, seperti pembahasan APBA dan lainnya, ” kata Syech Fadhil kepada wartawan di sela-sela acara di IAIN Langsa, Minggu 10 2023.

“Kita berharap tanggungjawab penanganan masalah Rohingya harus menjadi konsentrasi Pemerintah Pusat. Pemerintah Pusat dan UNHCR harus mencari Solusi kongkrit terkait masalah Rohingya,” kata senator muda asal Aceh ini lagi.

Kepada wartawan, Syech Fadhil juga mengatakan bahwa keberadaan dan kedatangan Rohingya di Aceh bukan lagi bisa dibahasakan dengan ‘terdampar.’

“Terdampar itu, satu dua kali. Tapi dalam fakta yang terjadi sekarang, mungkin lebih tepat dikatakan bahwa tujuan kedatangan Rohingya memang ke Aceh. Ini akan menimbulkan persoalan sosial jika Pemerintah Pusat tak segera mencari solusi kongkrit,” ujar Syech Fadhil.

“Atas nama kemanusiaan, kita memang diharuskan membantu. Tapi ketika kebaikan orang Aceh dalam memuliakan tamu disalahartikan dan dimanfaatkan oleh pihak-pihak tertentu, maka harus ada langkah tegas, sebelum muncul konflik sosial yang lebih luas di Aceh di masa depan,” ujar Syech Fadhil lagi.

Sebagaimana yang diketahui, sekitar 200 pengungsi Rohingya mendarat di Pantai Desa Blang Raya, Kecamatan Muara Tiga, Kabupaten Pidie, pada Minggu (10/12) dini hari. Saat ini mereka masih berada di tepi pantai dan belum diizinkan beranjak ke lokasi lain.

Panglima Laot Aceh, Miftach Cut Adek, membenarkan adanya pengungsi Rohingya yang kembali datang ke Pidie. Ini merupakan kapal ke tujuh sejak pertama kali datang pada pertengahan November 2023 lalu.

“Benar. Sekitar 200-an orang kembali mendarat di Blang Raya, Pidie,” kata Miftach.

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS