BANDA ACEH | ACEH INFO – Dalam rangka mendukung tranformasi keuangan digital, PT Payment Mobile Indonesia menyediakan layanan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) dengan biaya admin hanya 0,3% dan saldo langsung cair.
Direktur PT. Payment Mobile Indonesia, Muhammad Azwari mengungkapkan, kehadiran PayMobileku dengan layanan QRIS bertujuan untuk memudahkan konsumen agar proses transaksi dengan QR Code menjadi lebih mudah, cepat, dan terjaga keamanannya.
QRIS merupakan standar kode QR nasional yang diluncurkan oleh Bank Indonesia dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI), untuk mengintegrasikan seluruh metode pembayaran nontunai di Indonesia. QRIS dapat digunakan untuk semua smartphone dengan pemindai kode QR.
“PayMobileku memanfaatkan ini untuk memberikan kemudahan bagi konsumen. Pelanggan bisa bikin QRIS atas nama toko sendiri dengan biaya admin 0,3 % dan saldo langsung cair,” jelas Muhammad Azwari.
Baca Juga: Paymobileku Tawarkan Ragam Kemudahan Bagi Konsumen
Muhammad Azwari menambahkan, PayMobileku merupakan aplikasi yang sangat mudah digunakan oleh masyarakat, sangat bermanfaat dalam memudahkan berbagai transaksi keuangan atau pembayaran bagi penggunanya.
“Aplikasi PayMobileku kami rancang untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan akses dalam melakukan berbagai aktivitas keuangan sehari-hari. Ada banyak fitur yang bias digunakan pelanggang, seperti pengisian pulsa, pembayaran tagihan, transfer uang, atau mungkin integrasi dengan dompet digital,” tambah Muhammad Azwari.
Keunggulan lainnya dari PayMobileku tambah Muhammad Azwari adalah kemampuannya dalam memfasilitasi transaksi secara cepat, aman, dan efisien melalui perangkat seluler, menghilangkan kebutuhan untuk mengunjungi fisik lokasi pembayaran atau bank.
“Jika ada pertanyaan lebih lanjut atau informasi khusus yang Anda cari tentang PayMobileku, mungkin informasi terkini dapat diperoleh langsung dari situs web resmi kami https://paymobileku.com/ atau silahkan datang langsung ke alamat PT Payment Mobile Indonesia di Jalan Teuku Panglima Polem, Gampong Laksana, Kecamatan Kuta Alam, Kota Banda Aceh. Bisa juga melalui layanan hotline/WA 0816-277-522, instagram: @paymobileku, tiktok @paymobileku.com. []