26.3 C
Banda Aceh
spot_img

TERKINI

Nasabah BSI Aceh Tak Bisa Transaksi via ATM? Manajemen Bilang Begini

BANDA ACEH | ACEH INFO – Dalam dua hari terakhir, sejumlah nasabah Bank Syariah Mandiri (BSI) tidak dapat lagi melakukan transaksi via Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Tiap kali transaksi akan keluar informasi di layar monitor:Telah melebihi batas harian.

Syakya Meirizal, salah satu warga Banda Aceh yang juga nasabah Bank Syariah Indonesia (BSI) Aceh mengeluhkan gagal transaksi di sejumlah mesin ATM, sejak Kamis, 28 Juli 2022. Beberapa kali Syakya hendak menarik tunai uang di mesin ATM milik BSI, dia kerap dikecewakan.

“Sejak kemarin saya tidak bisa melakukan penarikan tunai di sejumlah ATM BSI. Keterangan yang selalu tampil di layar: ‘Telah Melebihi Batas Harian’. Sementara sebagian nasabah lain bisa melakukan penarikan tunai secara normal. Padahal kemarin saya tidak pernah melakukan transaksi apapun,” kata Syakya, Jumat, 29 Juli 2022 saat dikonformasi acehinfo.id

Kendala “telah melebihi batas harian” dialami oleh nasabah BSI eks Bank Syariah Mandiri, BNI Syariah, BRI Syariah, yang seluruhnya telah dikonversi sistem BSI.

Informasi yang diterima dari manajemen BSI, Jumat, 29 Juli 2022, nasabah-nasabah yang mendapatkan informasi “telah melebihi batas harian” adalah pemegang kartu lama dari anggota merger BSI (yaitu BSM, dll) yang sudah diinformasikan melalui sms broadcast utk segera mengganti kartu jadi Kartu ATM BSI.

“Karena jika tidak diganti, maka secara bertahap fitur transaksi akan diturunkan, sehingga tidak bisa transaksi. Mohon kepada nasabah-nasabah tersebut untuk datang ke cabang BSI terdekat dan melakukan penggantian kartu ATM,” sebut manajemen BSI.

Dokumen yang perlu dibawa untuk penggantian kartu debit legacy ke kartu berlogo BSI di cabang: Kartu identitas (KTP), kartu debit yang akan diganti (kartu berlogo BNI Syariah atau BRI Syariah atau Mandiri Syariah).

Nasabah juga dapat mengajukan permintaan kartu debit melalui BSI Mobile pada menu Manajemen Kartu -Kartu Debit-Permintaan Kartu Debit.(*)

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS