BANDA ACEH | ACEHINFO Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Aceh Besar mengadakan Musyawarah Cabang (Muscab) X pada Sabtu, 28 September 2024 di Aula MPW PP Provinsi Aceh.
Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan pengurus, yang bertujuan untuk memilih kepengurusan baru dan membahas program kerja ke depan.
Muscab ini menjadikan Teuku Ayatullah Bani Baet, yang akrab disapa Teukue Tam, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum MPC Pemuda Pancasila Aceh Besar untuk masa bakti 2024-2028.
Ketua Panitia Pelaksana, Khairil Yuliansyah, mengungkapkan bahwa Muscab kali ini mengusung tema “Bertekad Melahirkan Kader-Kader yang Berkualitas, Solid dan Militan Demi TerwujuFoto:dnya Aceh Besar ke Arah yang Lebih Baik”.
Dalam sambutannya, Teuku Ayatullah menegaskan komitmennya untuk memajukan MPC Aceh Besar dan memberikan dukungan kepada Pimpinan Anak Cabang (PAC) di seluruh Aceh Besar.
“Dengan segala tekad, saya bersama teman-teman siap mengembangkan MPC Aceh Besar. Pemuda memiliki andil yang besar dalam pembangunan, terutama di bidang ekonomi,” tegas Teuku Tam
Muscab diakhiri dengan pengukuhan pengurus MPC Pemuda Pancasila masa bakti 2024-2028.
Selain Teuku Ayatullah sebagai Ketua Umum, pengurus lainnya yang terpilih adalah Subhani sebagai Wakil Ketua, Dery Setyawan sebagai Sekretaris, dan Khairul Riza sebagai Bendahara.
Muscab X ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat solidaritas dan militansi kader Pemuda Pancasila di Aceh Besar.
“Dengan tema yang diusung, diharapkan kader-kader yang lahir dari Muscab ini dapat berkontribusi secara signifikan dalam pembangunan daerah, menjadikan Aceh Besar lebih baik di masa depan,” tutup Teuku Tam