25.4 C
Banda Aceh
spot_img

TERKINI

Kiat Mengurangi Kecanduan Internet Pada Anak

Kecanduan internet pada anak tak kalah berbahayanya dengan kecanduan narkoba. Orang tua perlu memahami kiat-kiat untuk memcegah ketergantungan internet pada anak.

Kepala Seski Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular dan Kesehatan Jiwa (Kasi PTM dan Keswa) Dinas Kesehatan Provinsi Aceh, dr Siti Dara membagikan beberapa tips untuk mencegah kecanduan internet pada anak, orang tua perlu memahaminya untuk mencegah ketergantungan dan kecanduan anak pada internet.

Beberapa tips itu antara tersebut antara lain adalah: Mengarahkan anak untuk menekuti minat dan hobinya yang tidak menggunakan internet, berbicara dengan si anak terkait bahaya-baya kecanduan internet, membantasi penggunaan internet bagi si anak, menghapus aplikasi yang kurang berguna, serta membuat perjanjian dengan si anak terkait waktu dan batasan penggunaan internet sehari-hari.

Penggunaan internet secara berlebihan jika tidak diontrol akan berdampak buruk bagi anak, kecanduan internet bisa menyebabkan gangguan sosial yang membuat anak menjadi kesulitan bergaul di dunia nyata, hingga menyebabkan anak kesulitan untuk berkonsentrasi,” jelas Siti Dara.

Karena itu kata Siti Dara, di era digital ini menjadi keharusan bagi orang tua untuk memberi arahan dan edukasi terhadap anak dalam pemanfaatan internet. Orang tua perlu mengarahkan penggunaan perangkat dan media digital dengan tepat, karena terkadang anak-anak menggunakan internet tanpa pengawasan. Jika tidak dipantau, dikhawatirkan mereka bisa mengakses konten-konten negatif ataupun konten yang belum sesuai dengan usia sang anak.

Orang tua juga harus mengarahkan anak agar bisa mengimbangi antara berselancar di internet dengan berinteraksi bersama masyarakat dan lingkungan yang seimbang. Tak jarang anak-anak yang sudah kecanduan internet kurang berinteraksi dengan dunia yang sebenarnya.

“Orang tua bisa mengajarkan anak untuk menyeimbangkan antara menggunakan internet dengan aktivitas-aktivitas lainnya yang bermanfaat seperti berolah raga dan berinteraksi dengan masyarakat,” tambahnya.

Selain itu tambah Siti Dara, orang tua juga harus memilih aplikasi yang positif yang digunakan si anak saat berselancar di dunia maya, karena internet di satu sisi sangat bermanfaat, tapi di sisi lain juga bisa membawa pengaruh negatif melalui aplikasi-aplikasi tertentu yang tidak sesuai bagi si anak.

Orang tua juga perlu menelusuri kegiatan anak di dunia maya, agar mengetahui hal apa saja yang diakses di dunia maya. Orang tua dapat memantau dan mengarahkan situs web dan media sosial yang mendukung tumbuh kembang anak, dan memastikan bahwa si anak tidak mengunjungi situs yang tidak sesuai usianya.

“Orang tau harus peka melihat gejala anak kecanduan internet. Biasanya anak yang sudah kecanduan internet cenderung akan mudah marah, terganggu atau bahkan depresi ketika tidak dapat mengakses internet. Selain itu juga sering lupa waktu saat bermain internet sehingga menyebabkan mereka lalai dan abai terhadap kegiatan-kegiatan lain di dunia nyata,” pungkasnya.[adv]

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS