25.4 C
Banda Aceh
spot_img

TERKINI

Hewan Meugang dan Kurban di Langsa Telah Kantongi SKKH

LANGSA | ACEH INFO – Sejumlah hewan meugang dan kurban yang disembelih oleh masyarakat telah mengantongi Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) dari Dinas Pangan, Pertanian, Kelautan dan Perikanan Kota Langsa.

“Hewan meugang dan kurban yang mengantongi SKKH itu, karena pemilik hewannya telah melapor ke DPPKP Kota Langsa,” sebut Kabid Peternakan pada Dinas Pangan, Pertanian, Kelautan dan Perikanan Kota Langsa. drh, Suhardi Silga, kepada acehinfo.id, Sabtu, 9 Juli 2022.

Dijelaskannya, sebelumnya kami telah menyurati masing-masing geuchik untuk memberitahukan jumlah hewan kurban yang akan disembelih. Sehingga, kami bisa turun ke lapangan untuk mengecek kondisi kesehatan hewan, setelah itu baru dikeluarkan SKKH.

Kemudian, untuk besok, Minggu, 10 Juli 2022, pihaknya akan turun ke gampong-gampong untuk melihat langsung hewan kurban yang akan disembelih. Namun, karena keterbatasan personel maka tidak semua gampong akan kita kunjungi.

Sementara itu, jumlah penyakit mulut dan kaki (PMK) di Kota Langsa sampai dengan, Kamis, 7 Juli 2022, mencapai 2051 ekor dan sembuh 1822 ekor.

“Jumlah itu tersebar dimasing-masing kecamatan dalam wilayah Pemerintah Kota Langsa,” pungkasnya.

spot_img
Kontributor :Dedek

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS