26.8 C
Banda Aceh
spot_img

TERKINI

Gampong Tibang Gelar Aneka Lomba Peringati Isra’ Mi’raj

BANDA ACEH | ACEH INFO – Pemerintah Gampong Tibang, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh, dengan ujung tombak pelaksana Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Baitussalam tahun ini menyelenggarakan perayaan Hari Besar Islam dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1444 H.

Acara yang dipusatkan di halaman Masjid Baitusslaam Gampong Tibang ini dimulai sejak Rabu, 15 Februari 2023 sore dan dibuka langsung oleh Camat Syiah Kuala, T M. Syukri. Perhelatan peringatan Isra’ Mi’raj tersebut disemarakkan dengan berbagai macam perlombaan.

Adapun aneka perlombaan yang digelar setingkat Kemukiman Syeikh Abdurrauf tersebut dikhususkan untuk anak-anak tingkat TPQ/TPA usia sekolah dasar dan menengah pertama. Sementara aneka perlombaan yang digelar meliputi azan, shalat berjama’ah, dan cerdas cermat Alqur’an.

Selain itu, kegiatan ini juga diwarnai dengan satu cabang perlombaan spesial yang hanya diwakili oleh tiga tim perwakilan jurong di Gampong Tibang, yaitu Dalail Khairat.

Antusias dan minat anak-anak untuk mengikuti perlombaan terlihat cukup menggembirakan. Itu terlihat dari jumlah peserta yang mendaftar ke panitia di Sekretariat BKM Baitussalam, Gampong Tibang.

“Alhamdulillah animo anak-anak cukup tinggi untuk meramaikan acara ini terutama untuk usia sekolah dasar. Bahkan ada yang mendaftar masih di usia taman kanak-kanak,” ujar Ketua BKM Baitussalam, Tgk. Jamaluddin M. Thaib.

Dia menambahkan sasaran dari serangkaian acara kali ini bukan hanya ditujukan kepada anak-anak, tapi juga untuk warga yang sudah berkeluarga terutama keluarga muda.

“Kita juga menggelar acara bimbingan parenting karena peran dan pengetahuan keluarga (ayah-ibu) merupakan pintu gerbang utama untuk perbaikan akhlak dan ketaqwaan generasi ke depan.”

Puncak acara Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW berlangsung pada Sabtu malam, 18 Februari 2023 ba’da shalat Isya. Dibuka dengan pembacaan ayat suci Alqur’an oleh T. Helmiza dan senandung shalawat yang perdengarkan oleh Syauki dan kawan-kawan. Kemudian dilanjutkan penyampaian laporan pelaksanaan oleh Arief Fadhilah selaku ketua panitia.

Sedangkan Keuchik Gampong Tibang, Baharuddin Hanafiah, dalam sambutannya berharap agar acara yang sudah berlangsung empat hari tersebut dapat memotivasi masyarakat Tibang untuk semakin mendekatkan diri dengan Allah SWT. Warga Tibang juga diharap dapat selalu menjaga shalat lima waktu dan terus meningkatkan ukhuwah sesama warga gampong.

“Mari kita para orang tua untuk terus memberi tauladan kepada anak-anak kita terutama menyangkut shalat lima waktu dan menjalin ukhuwah dengan sesama warga. Ini demi menciptakan generasi muda Gampong Tibang yang bertaqwa kepada Allah dan mencintai Rasulullah SAW,” katanya.

Acara diakhiri dengan dakwah Islamiyah yang disampaikan Tgk. Zahrul Amri. Namun sebelumnya diumumkan pemenang perlombaan serta penyerahan hadiah oleh keuchik, imuem gampong, ketua tuha peut, dan Ketua BKM.

Dari sejumlah juara, selain diraih oleh peserta tuan rumah, juga berhasil dibawa pulang oleh utusan dari Gampong Jeulingke dan Gampong Deah Raya.[]

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS