25.2 C
Banda Aceh
spot_img

TERKINI

Bukan PMK, Virus LSD Menyerang Sapi di Lhokseumawe, Ini Ciri-Cirinya

LHOKSEUMAWE I ACEH INFO – Merebaknya virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada sapi dan ternak lainnya, sapi-sapi di Kota Lhokseumawe Justru diserang oleh virus Lumpy Skin Diseses (LSD).

Hal itu dijelaskan oleh Kabid Peternakan dan Kesehatan hewan Kota Lhokseumawe melalui Kepala Puskesmas Hewan Blang Mangat Kota Lhokseumawe Zulkarnaen, Jumat 12 Mei 2022.

“Penyakit tersebut disebabkan oleh virus yang dibawa oleh lalat dan seranggga, ” ujar Zulkarnaen.

Dijelaskan Zul bahwa penyebaran virus tersebut sangat cepat saat ini sudah ada 35 ekor sapi yang sudah terkena virus LSD.

“Di Lhokseumawe kami menerima laporan tanggal 22 bulan 4 dan ini sudah tgl 12 bulan 5 sudah ada 35 ekor sapi yang terinfeksi dan ada 5 ekor sapi yang mati akibat LSD ini,” ungkap Zul.

Menurut Zul penyakit tersebut akan mengakibatkan kerugian besar jika tidak ditanggani dengan baik. Pasalnya sapi-sapi yang sudah terkena LSD akan menyebabkan kematian.

Zul melanjutkan ciri-ciri penyakit Lumpy Skin Diseses tersebut berupa benjol-benjol pada kulit sapi dan kemudian pecah dan keluar cairan.

“Benjol-benjol itu akan menyebar keseluruh kulit pembekakan limpo-limpo pada kaki depan dan belakang hingga benjolan tersebut setelah beberapa hari akan mengeluarkan lendir dan bau hingga akan menyebabkan kematian ini akan membuat Peternak sapi mengalami kerugian,” Jelas Zul.

Virus LSD adalah penyakit pada hewan menyerang hewan sapi, kerbau dan beberapa jenis hewan ruminansia liar. Dan tidak akan menyebar ke manusia.

“PMK dan LSD ini hana hewan dengan hewan tidak akan menyebar kepada manusia dan daging sapi yang terkena LSD ini juga bisa dikonsumsi selama proses penangganan daging setelah dipotong baik,” Tuturnya.

Zul menyarankan untuk semua masyarakat agar segera melapor kepada dinas peternakan jika sapinya terjangkit LSD.

“Kami menghimbau agar masyarakat segera melapor kepada dinas, kemudian dinas akan memberi pengangganan secara gratis, ” Paparnya.

Pewarta : Maulidi Alfata

spot_img
Kontributor :Maulidi Alfata

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS