26.2 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Brazil Kalah, Argentina Menang

BANDA ACEH | ACEH INFO – Piala Dunia 2022 di Qatar belum berhenti memberikan kejutan para pecinta sepakbola. Salah satu kejutan itu adalah gugurnya beberapa timnas andalan yang sempat digadang-gadang menjadi juara dunia.

Kejutan tersebut juga terjadi pada Jumat, 9 Desember 2022 malam dalam laga antara Kroasia melawan Brazil di Education City Stadium. Brazil terpaksa pulang kampung lebih awal usai dikalahkan Kroasia lewat drama adu penalti.

Laga Brazil melawan Kroasia berlangsung sengit dalam pertandingan waktu normal. Namun, Brazil sempat unggul terlebih dulu lewat gol one-two Neymar ke gawang yang dikawal Dominik Livakovic pada menit 105+1.

Sesaat stadion bergemuruh. Para pendukung Brazil bersorak sorai menyambut gol di babak pertama perpanjangan waktu itu. Akan tetapi, memasuki akhir babak kedua perpanjangan waktu, Bruno Petkovic justru mengubur impian Brazil untuk menang dengan mudah. Penyerang Dinamo Zagreb itu berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat tendangannya yang membentur kaki pemain bertahan Brazil.

Skor imbang tersebut membuat kedua tim harus menjalani drama adu penalti. Ini menjadi peluang besar bagi Kroasia untuk menentukan kemenangan, apalagi Livakovic dikenal tangguh di bawah mistar gawang. Kiper Kroasia ini berhasil melakukan total 10 penyelamatan yang turut menentukan langkah Kroasia ke semifinal.

Dominik Livakovic bahkan berhasil membendung tendangan penalti Rodrigo yang maju sebagai eksekutor pertama Brazil. Sementara Alisson, kiper Brazil, gagal menahan semua bola yang ditendang pemain Kroasia dalam drama adu penalti tersebut.

Sementara itu, Argentina memastikan diri sebagai pemenang dalam laga lanjutan Piala Dunia 2022 di Qatar pada Sabtu, 10 Desember 2022 dinihari. Tim Tango berhasil membungkam Belanda melalui tendangan penalti.

Kedua tim sebelumnya sempat bermain imbang 2-2 di waktu normal. Wout Weghorst menjadi satu-satunya pemain Belanda yang menyumbang dua gol dalam pertandingan tersebut.

Sementara di kubu Argentina, Lionel Messi menjadi kunci menentukan dalam pertandingan tersebut. Selain mencetak gol di menit ke 73 lewat titik putih, La pluga juga tercatat menjadi assist saat Nahuel Molina mencetak gol di menit ke 35.

Dari statistik pertandingan, Belanda tampil dominan dalam penguasaan bola. Tim de Oranje bahkan beberapa kali menekan pertahanan Argentina dan memaksa untuk duel adu penalti usai menghabiskan dua kali tambahan perpanjangan waktu.

Namun perjuangan Belanda harus berhenti di titik putih tersebut. Pasukan Kincir Angin harus pulang kampung setelah Brazil menentukan kemenangan dengan skor 4-3 di pertaruhan menuju perempat final Piala Dunia 2022 tersebut.[]

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS