25.4 C
Banda Aceh
spot_img

TERKINI

Bank Aceh Bantu Korban Banjir Pidie

SIGLI | ACEH INFO — Bank Aceh melalui program Bank Aceh Peduli menyerahkan sejumlah bantuan untuk korban banjir di Kabupaten Pidie. Penyerahan bantuan secara simbolis  dilakukan oleh Pemimpin Bank Aceh Cabang Sigli, Tarmizi dan diterima Pj Bupati Pidie Ir Wahyudi Adisiswanto, Msi, disaksikan Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali, SIK di Pendopo Bupati, Rabu siang, 25 Januari 2023.

Sebagaimana diketahui data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pidie menyebutkan sebanyak 12 kecamatan di kabupaten tersebut terendam banjir. Ribuan penduduk mengungsi ke tempat yang layak. Sejumlah rumah sekolah turut terdampak sehingga aktivitas belajar dihentikan sementara.

Baca Juga: Bank Aceh Saweu Syedara Gelar Bakti Sosial di Beutong Ateuh

Plt Direktur Utama Bank Aceh Bob Rinaldi merespon cepat hal tersebut dan menyalurkan bantuan masa panik melalui program Bank Aceh Peduli. Adapun paket bantuan yang diberikan berupa mie instan, air mineral, telur, beras, minyak goring, biskuit, gula dan lainnya.

“Pemberian bantuan ini merupakan komitmen Bank Aceh untuk hadir berkontribusi langsung kepada masyarakat Aceh, khususnya masyarakat Kabupaten Pidie yang tengah dilanda bencana alam banjir,” jelas Tarmizi.

Tarmizi mengatakan bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Bank Aceh terhadap masyarakat yang terdampak. Pihaknya berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat yang tertimpa banjir. Begitupun, Tarmizi mengajak semua masyarakat berdoa agar musibah yang terjadi bisa dilalui dan semua persoaalan bisa diatasi dengan baik.[]

Baca Juga: Bank Aceh Buka Kantor Jaringan ke-182 di Seulimeum

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS