BANDA ACEH | ACEH INFO — Yayasan Kemanusiaan Madani Indonesia (YKMI), dengan dukungan dari Muslim Aid UK, menyalurkan bantuan peralatan pendidikan ke Sekolah Luar Biasa (SLB) Yayasan Bunda Syaifullah Meutuah (YBSM) Lamjabat, Kota Banda Aceh. Serah terima bantuan ini berlangsung di ruang kelas SLB dan dihadiri oleh perwakilan YKMI, pengawas sekolah, dewan guru dan perserta didik.
Project Coordinator YKMI, Abdul Hamid, Kamis, 13 Maret 2025 menjelaskan, Bantuan ini mencakup berbagai fasilitas penunjang pendidikan untuk meningkatkan efektivitas dan kenyamanan belajar bagi siswa berkebutuhan khusus. Beberapa di antaranya adalah perangkat teknologi seperti proyektor, laptop, dan komputer desktop guna membantu tenaga pengajar menyampaikan materi secara lebih interaktif.
Selain itu, tersedia pula fasilitas khusus bagi siswa berkebutuhan khusus, seperti meja dan kursi khusus untuk siswa autis, papan belajar braille bagi tunanetra, serta alat terapi pendengaran untuk siswa dengan gangguan pendengaran. Bantuan ini juga mencakup peralatan pendukung lainnya, seperti kipas dinding untuk meningkatkan kenyamanan kelas, torso anatomi sebagai media pembelajaran, meja tenis untuk aktivitas fisik siswa, serta kotak P3K dan perlengkapan kebersihan guna menjaga kesehatan dan keselamatan lingkungan sekolah.
“Kegiatan ini merupakan wujud komitmen YKMI dan Muslim Aid UK dalam mendukung kemajuan pendidikan di Indonesia, khususnya bagi anak-anak berkebutuhan khusus di Aceh. Dengan adanya bantuan ini, diharapkan sekolah dapat terus berkembang dan memberikan layanan pendidikan yang lebih optimal,” kata Abdul Hamid.
Abdul Hamid berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi sekolah dan mendukung proses pembelajaran yang lebih efektif. “Kami berharap fasilitas ini dapat digunakan dengan baik untuk meningkatkan kualitas pendidikan bagi siswa-siswi SLB YBSM. Semoga ini menjadi awal bagi lebih banyak dukungan di masa mendatang,” ujarnya.
Baca Juga: Bank Aceh Serahkan Rp2,5 Miliar Dividen Kepada Pemko Banda Aceh
Sementara itu, Kepala SLB YBSM, Hj.Asmahani, S.Pd., mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas bantuan yang diberikan. “Kami sangat berterima kasih kepada YKMI dan Muslim Aid UK atas kepeduliannya terhadap pendidikan anak-anak berkebutuhan khusus. Bantuan ini sangat berarti dalam meningkatkan fasilitas pembelajaran dan kenyamanan siswa di sekolah,” katanya.
Hal senada juga disampaikan oleh Pengawas Sekolah Khusus dari Dinas Pendidikan Aceh, Lenayanti BR Pulungan, ST, S.Pd, M.Pd. Ia menyampaikan apresiasinya terhadap bantuan yang diberikan dan dampak positif yang akan dirasakan oleh sekolah.
“Bantuan ini sangat luar biasa dan sangat dibutuhkan oleh SLB untuk menunjang proses pembelajaran yang lebih baik. Peralatan yang diberikan tidak hanya meningkatkan kualitas pengajaran tetapi juga membantu siswa dalam mengembangkan keterampilan mereka sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Kami berharap program seperti ini terus berlanjut agar lebih banyak sekolah dan siswa berkebutuhan khusus yang mendapatkan manfaat,” ujarnya.
Selain menyalurkan bantuan untuk SLB YBSM, YKMI juga tengah melaksanakan program penguatan kualitas pendidikan di 7 sekolah dasar di Aceh Besar dalam proyek CBM tahap 4. Program ini bertujuan untuk meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan guna mendukung proses pembelajaran yang lebih baik bagi para siswa serta tenaga pendidik di sekolah-sekolah tersebut.[]