BANDA ACEH | ACEH INFO – Sebanyak 35 model memperagakan busana pada Trunk Show Afternoon Tea Fashion 2022-2023 Fashion Survival.
Kegiatan ini digelar Indonesia Fashion Chamber (IFC) di Anjungan Meuligoe Gubernur Aceh, Banda Aceh.
Total ada 77 busana yang diperagakan dan merupakan karya dari 22 desainer.
Momen ini sekaligus menjadi ajang mempromosikan fesyen terbaik tanah air serta upaya membangkitkan industri fesyen di Aceh yang ikut berimbas pandemi COVID-19.
Ketua Dewan Kerajinan Daerah (Dekranasda) Aceh, Dyah Erti Idawati berharap “Afternoon Tea Fashion” dapat memantik semangat para desainer busana muslim di Aceh, sehingga lebih bergairah dalam berkarya dan berkreasi.